Dianggap Narsis di Atas Gempa Palu oleh Arie Kriting, Inilah Jawaban Telak Arie Untung

- Oktober 04, 2018
Arie Untung
Stand-up comedian atau komika Arie Kriting menilai artis Arie Untung tidak peka terhadap penderitaan korban gempa di Palu, Sulteng. Sebab ia melihat Arie Untung narsis di atas jembatan yang terkena gempa.

"Maaf bang, saudara-saudara kami sedang berduka di Palu. Saya pikir kalau abang mau menunjukkan photo dengan gaya eksis begini, bolehlah menunggu duka sahabat2 di Palu reda. Nasehatnya boleh disimpan dulu buat nanti. Mari kita doakan dan salurkan bantuan saja. Salam," kata Arie Kriting pada 29 September 2018.

Menanggapi pernyataan itu, Arie Untung baru menjawab hari ini, Kamis (4/10/2018), "Wah bahagia kk follow aku. Map caption “yg pose diatasnya” jgn sombong adlh muhasabah, maklum kdng org bs salah faham kombnasi“satire” gambar n capt. Follow IG ku jg skalian kk ada versi panjangny mkn jd lbh faham mksdny. aku doakan kesehatan keberkahan bwt kk sekeluarga," kata pria yang kini berhijrah ini.

Sebelumnya Arie Untung mengunggah foto kenangan dirinya dengan jembatan Ponulele di Kota Palu. Jembatan tersebut kini runtuh. "Jembatan cantik ini pun ikut runtuh, yg kokoh aja dng mudah sesaat runtuh. Apalagi cm yg pose diatasnya. Allah lg ngasih “kode” jgn sombong, cm Allah yg punya “kuasa”," ungkap dia.


Advertisement


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search